Rabu, 18 Mei 2016

HYDRANT BOX

Hydrant Box adalah peti atau lemari yang terbuat dari plat besi yang digunakan untuk menyimpan perlatan / perlengkapan fire hydrant sistem seperti firehose dan nozzle. Hydrant box merupakan salah satu komponen yang sangat dibutuhkan dalam instalasi fire hydrant sistem, pada umumnya hydrant box dapat menampung fire hydrant equipment yang berbeda - beda tergantung pada jenis hydrant boxnya.

Hydrant Box dibedakan menjadi 2 jenis yaitu hydrant box indoor dan hydrant box outdoor. Hydrant Box indoor merupakan box hydrant yang diletakkan atau penempatannya berada didalam ruangan, sedangkan hydrant box outdoor merupakan box hydrant yang diletakkan atau ditempatkan diluar ruangan atau di ruang terbuka. dari masing-masing jenis tersbut hydrant box memiliki ukuran yang berbeda-beda pula karena kapasitas penyimpanan fire hydrant equipment yang berbeda.

Ukuran Hydrant Box indor biasanya ada 3 macam yaitu,
1. Hydrant Box Type A1, biasanya berukuran 66 x 52 x 15 cm.
2. Hydrant Box Type A2, biasanya berukuran 100 x 80 x18 cm.
3. Hydrant Box Type B , biasanya berukuran 125 x 75 x 18 cm.
Ukuran Hydrant Box outdoor hanya ada 1 macam, yaitu
1. Hydrant Box Type C , biasanya berukuran 95 x 66 x 20 cm.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar